Majelis Wilayah II GPdI Kota Sorong telah melakukan pertemuan singkat dengan setiap komisi-komisi wilayah II GPdI Kota Sorong, adapun pertemuan ini dilaksanakan di:
- GPdI Betlehem
- Alamat Kampung Baru (Kota Sorong)
- Pukul 18.00 WIT (6 Sore).
Rapat ini secara khusus melibatkan pengurus KSB disetiap komisi-komisi yang ada di wilayah II.
Adapun setiap komisi-komisi yang hadir dalam Rapat Evaluasi tersebut antara lain ialah:
1. Komisi PELPRIP
2. Komisi PELWAP
3. Komisi PELPRAP
4. Komisi PENGINJILAN
5. Komisi PELNAP
Rapat Evaluasi dan Penyusunan Program Komisi Wilayah II GPdI Kota Sorong dipimpin langsung oleh Pengurus Lengkap Wilayah II GPdI Kota Sorong.
- Pdt. Corlinus Mayaut (Ketua Majelis Wilayah II Kota Sorong)
- Pdt. Rommy Randang (Sekretaris Majelis Wilayah II Kota Sorong)
- Ibu Pdt. Rasuna Tundunaung (Bendahara Wilayah II Kota Sorong).
Dengan Agenda Rapat :
1. Pembahasan Soal Jadwal Ibadah Rutin setiap komisi-komisi
2. Pembahasan Soal Keuangan setiap komisi-komisi
3. Pembahasan Soal Persepuluhan setiap komisi-komisi
4. Kendala-kendala di setiap komisi-komisi
Untuk poin pertama soal Jadwal Ibadah Rutin di setiap komisi-komisi telah disepakati sebulan sekali untuk melakukan Ibadah, untuk waktu dan mekanismenya telah di atur sedemikian rupa agar tidak terjadi tumpang tindih dengan kegiatan Wilayah. Lalu untuk persembahan dari setiap komisi-komisi yang ada di atur juga sesuai dengan mekanisme yang ada, sedangkan untuk persepuluhan, majelis wilayah dan setiap komisi-komisi telah bersepakat agar masing-masing komisi memberikan Persepuluhan pada jangka waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan bersama.
Yang berikut berkaitan dengan kendala-kendala atau persoalan internal yang terjadi disetiap komisi-komisi yang ada, pimpinan rapat memberikan ruang kesempatan untuk setiap komisi-komisi menyampaikan pendapatnya masing-masing. dari semua pendapat yang disampaikan oleh masing-masing komisi kepada pimpinan rapat, disimpulkan bahwa masalah kehadiran dan kurang aktifnya anggota-anggota di setiap komisi-komisi maupun di gereja lokal itu sendiri. ini yang tentunya menjadi pergumulan dan perjuangan bersama.
Oleh sebab itu pimpinan rapat dalam hal ini Ketua Wilayah II GPdI Kota Sorong menghimbau dan mendorong agar setiap pengurus yang ada di Komisi-komisi ini tetap Semangat, melakukan pendekatan, dan juga agar tetap menjaga kekompakan dalam kebersamaan.
"Kebersamaan membuat kita bisa bekerja dengan lebih efektif dan efisien."
Nyanyian ziarah Daud. Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara diam bersama dengan rukun!
Seperti minyak yang baik di atas kepala meleleh ke janggut, yang meleleh ke janggut Harun dan ke leher jubahnya.
Seperti embun gunung Hermon yang turun ke atas gunung-gunung Sion. Sebab ke sanalah TUHAN memerintahkan berkat, kehidupan untuk selama-lamanya.
Rapat Evaluasi dan Penyusunan Program Komisi Wilayah II GPdI Kota Sorong di tutup dengan pembacaan Notulen/hasil Rapat dan Doa penutup yang dipimpin oleh Ketua Majelis Wilayah II Kota Sorong Pdt. Corlinus Mayaut dan dilanjutkan dengan jamuan kasih/makan bersama.
Tuhan Yesus Memberkati..!!
0 Komentar